BANGGAIDAERAHNEWS

Kejari Banggai Bersama Pemkab Kembali Gelar Pasar Murah Kendalikan Harga Kebutuhan Pokok di Bulan Ramadhan

Foto: iMAM MUSLIK

BANGGAINEWS.COM- Jika menghadapi bulan yang suci dan mulia, serta penuh keberkahan Ramadhan tahun 2024 beberapa pekan kemarin.

Bupati Banggai Amirudin telah memimpin langsung Rapat Koordinasi (Rakor) High Level Meeting (HLM) Pengendalian Inflasi di Kabupaten Banggai di Ruang Rapat Umum Kantor Bupati Banggai.

Dan usai memimpin Rakor tersebut, Bupati Banggai Amirudin juga saat itu sempat dikonfirmasi awak media.

Terkait apakah akan ada lagi menggelar pasar murah bekerja sama dengan pihak Kejaksaan Negeri (Kejari) Banggai seperti yang sudah pernah dilaksanakan sebelumnya. Yaitu untuk pengendalian inflasi.

Orang nomor satu di Kabupaten Banggai itu menyatakan, pada dasarnya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banggai menunggu, dan siap bersinergi dengan berbagai pihak untuk pengendalian inflasi.

BACA JUGA:   Bupati Amirudin Ingatkan Kades Segera Salurkan BLT-DD

Akhirnya pada Rabu (27/03/2024) siang tadi usai menggelar rangkaian Safari Ramadhan selama delapan hari di 23 kecamatan.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banggai bersama Kejari Banggai kembali menggelar Pasar Murah di tempat yang sama dengan sebelumnya, di jalur dua samping Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Banggai.

Bupati Banggai Amirudin saat membuka kegiatan itu mengatakan, pada bulan ini kenaikan inflasi satu digit. Salah satunya karena disumbang dari harga nasi bungkus yang lumayan besar beredar selama bulan puasa ini.

BACA JUGA:   Hari Pungut Suara Pilkada 27 November, Berikut Jadwal & Tahapan yang Kembali Dibagi KPU Banggai

Olehnya, Pemkab Banggai bekerja sama dengan lembaga lain akan mengupayakan agar harga kebutuhan pokok tetap bisa dikendalikan. Salah satunya melalui pasar murah.

“Mudah mudahan pasar murah seperti ini bisa berlangsung hingga lebaran, termasuk nantinya pasar murah daging yakni sapi dan ayam potong,” ujar orang nomor satu di Kabupaten Banggai itu.

Selain itu, Bupati Amirudin juga menegaskan, kalau harga terus mengalami kenaikan, maka Pemda Banggai akan melakukan intervensi dengan dana BTT atau belanja tak terduga.

BACA JUGA:   DTW Kilo 5 Luwuk Banggai Akhirnya Diresmikan 02 Sulteng Didampingi 01 Banggai

“Upaya menekan inflasi harus terus dilakukan, sebab gejolak harga juga disebabkan oleh inflasi,” kata Bupati Banggai.

Hadir dalam kesempatan itu, Kajari Banggai Raden Wisnu Bagus Wicaksono, Kapolres Banggai AKBP Ade Nuramdani, dan pimpinan instansi terkait lainnya.

Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik: Banggai News