9 November Besok Pelantikan Kembali Digelar, Begini Kata Kepala BKPSDM Banggai

BANGGAINEWS.COM- Pelantikan di lingkungan Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Banggai, informasinya pada Kamis (09/11/2023) besok akan kembali gelar.
Kepala instansi teknis, dalam hal ini Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Banggai Soffian Datu Adam mengonfirmasi terkait hal itu.
Hanya saja, menurutnya, baru sebatas direncanakan. Sebab, dirinya baru saja tiba dan masuk kantor pada siang hari ini usai dari Jakarta dalam rangka menghadiri undangan kegiatan kementerian.
“Baru direncanakan. Jika toh memang ada pelantikan maka hanya untuk pengisian Kepala Sekolah (Kasek) dan Kepala Puskesmas (Puskes),” ujarnya yang ditemui saat hendak pulang kantor pada Rabu (08/11/2023) sore tadi.
Adapun alasan mendasarnya, Kaban Soffian menjelaskan, pelantikan Kasek yaitu untuk lebih mengoptimalkan proses belajar mengajar di setiap sekolah.
“Di mana saat ini sudah akan memasuki ujian akhir semester,” terangnya.
Sementara itu, pengisian Kapus yaitu untuk lebih menjamin peningkatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat di fasilitas kesehatan (Faskes).
“Dan juga Kapus yaitu untuk peningkatan pelayanan kesehatan di fasilitas kesehatan (Faskes) di setiap wilayah,” tutup Kepala BKPSDM tersebut.
(SOF)
Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik: Banggai News