Penghujung Bulan Syawal, SKK Migas – JOB Tomori Gelar Halal Bihalal Media di Banggai

BANGGAINEWS.COM- Joint Operating Body Pertamina-Medco E&P Tomori Sulawesi (JOB Tomori) bersama SKK Migas Wilayah Kerja Kalimantan Sulawesi (Kalsul), terus menunjukkan komitmennya untuk menjaga hubungan persaudaraan, terus mempererat tali silaturrahmi kepada seluruh pemangku kepentingan khususnya yang ada di Kabupaten Banggai.
Dimana kegiatan rutin yang sifatnya sangat positif tidak saja selama bulan Ramadhan 1444 Hijriah/2023 Masehi kemarin dilaksanakan. Namun, hingga akhir bulan Syawal ini tetap dilaksanakan. Yaitu ditutup dengan menggelar Halal Bihalal Media dengan mengangkat tema “Indahnya Silaturahmi Tingkatkan Keharmonisan”, di Hotel SwissBelInn Luwuk, Minggu malam (21/05/2023).

Visnu C Bhawono selaku Relation Security Comdev Manager JOB Tomori dalam sambutannya menyatakan, bahwa yang jelas peran media sangat penting. Tanpa media maka syiar atau berita berita tidak sampai dibaca oleh publik.
Lebih lanjut, dikatakan, meski cadangan Migas semakin kecil. Namun, Migas masih menjadi andalan untuk pendapatan negara dalam APBN.

Pencarian cadangan Migas dengan aktivitas ekplorasi terus dilakukan. Hal itu tidak lepas dari target produksi pada tahun 2030, hingga mencapai 1 juta barel per hari. Pada tahun 2022 saja kemarin baru mencapai 660.000 ribu barel per hari. Artinya, selisihnya masih sangat jauh.
Oleh sebab itu, peran teman teman media memang sangat penting dalam mendukung guna pencapaian target tersebut.
Sementara itu, Arfiandi Djafar sebagai Area Administrasi Section Head JOB Tomori bersama Yudianto sebagai Comdev Section Head JOB Tomori menambahkan, jika industri ini memang masih menjadi tulang punggung untuk keberlangsungan perekonomian Indonesia.
Hanya saja, seiring waktu berjalan kita tidak bisa terlena. Artinya, penting untuk mencari sumber sumber energi dari sumber daya alam (SDA) lain. Sebab, SDA berupa Migas merupakan sumber energi yang tidak terbarukan.
Oleh sebab itu, peran teman teman media sangat penting agar publik pun bisa mengetahui. Termasuk dalam mengedukasi warga untuk membiasakan hemat energi. Contohnya dalam penggunaan AC, konsumsi BBM kendaraan, dan lainnya.
“Alhamdulillah, Kabupaten Banggai sangat diberkati oleh Allah SWT. Karena jika di daerah lain sudah mendekati habis. Namun, di daerah Banggai ini masih ada cadangan yang akan terus dicari untuk dieksplorasi,” terangnya.
Selanjutnya, Ary Bagus Pratomo sebagai Staf Senior Humas SKK Migas Wilayah Kalimantan Sulawesi (Kapsul) dalam sambutannya pertama tama menyampaikan, salam hormat dan salam hangat dari pimpinannya yang tidak sempat hadir langsung karena adanya tugas lain.
Meski demikian, ia mengungkapkan, kegiatan serupa yang merupakan sarana merajut hubungan persaudaraan, mempererat tali silaturrahmi kepada seluruh pemangku kepentingan. Yakni Roadshow Kelembagaan SKK Migas–JOB Tomori, sudah sejak awal bulan Ramadhan hingga di penghujung bulan Syawal ini, sudah rutin dilaksanakan hingga total sekitar 15 kali.
Antara lain, dengan menggelar Pasar Murah ribuan paket sembako kepada masyarakat, memberikan santunan kepada ratusan anak yatim piatu dan juga bantuan kepada sejumlah masjid yang tersebar di sekitar wilayah operasi industri hulu migas.
Dan teman teman media merupakan stakeholder utama, stakeholder yang sangat penting dalam menyebarkan informasi terkait industri migas hingga kemanfaatannya.
“Di tahun 2023 ini, ada total 260 kegiatan kegiatan kami dari pencarian hingga ekplorasi. Diharapkan dari teman teman media dapat terus saling bersinergi. Industri migas masih sangat dibutuhkan karena Migas masih sangat berkontribusi besar terhadap perekonomian negara kita menuju transisi energi pada tahun 2050. Kami sangat menghargai teman teman media. Sehingga, silaturahmi agar dapat dilanjutkan. Dengan begitu kita bisa saling bertukar informasi,” ungkapnya.
Sementara itu, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Banggai Bersaudara (Banggai, Banggai Kepulauan, Banggai Laut) Iskandar Djiada menyatakan, apresiasi setinggi tingginya kepada pihak SKK Migas -JOB Tomori.
“Sinergi kami dengan perusahaan Migas selama ini telah berjalan baik. Mudah mudahan kerjasama ini tetap berjalan baik dan berkesinambungan hingga selama lamanya,” tutup Iskandar yang diaminkan seluruh yang hadir.
Pada kegiatan di penghujung bulan Syawal ini, SKK Migas – JOB Tomori kembali memberikan santunan ke sejumlah 50 adik adik panti asuhan. Salah satunya Panti Asuhan Aisyiyah Luwuk, Kabupaten Banggai, Sulteng.
(SOF)
Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik: Banggai News