NEWS

Intip Deretan Anggota Polres Banggai yang Jadi Atlet & Wasit Porprov Sulteng Ke IX Tahun 2022, Berikut Namanya!

Anggota Polres yang menjadi atlet dan wasit saat foto bersama Bupati dan Waka Polres Banggai usai pelepasan, Senin (5/12/2022). (Foto: HUMAS POLRES BANGGAI)

BANGGAINEWS.COM- Sejumlah anggota Polres Banggai ikut berlaga di ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke-9 Sulawesi Tengah (Sulteng) tahun 2022 di Kabupaten Banggai.

Kapolres Banggai AKBP Yoga Priyahutama SH, SIK, MH, melalui Kasi Humas Polres Banggai Iptu Al Amin S. Muda, mengungkapkan, terdapat sejumlah personel Polres Banggai yang ikut berlaga membawa nama harum Kabupaten Banggai.

“Ada tiga anggota Polres Banggai yang akan mengikuti perhelatan Porprov nanti,” ungkap Amin

BACA JUGA:   192 Cakades Terpilih di Banggai Dilantik Bupati, Kamis 8 Desember

Ketiga personel ini, kata Amin, Bripka Agus Budhi Yasa SH cabang olahraga menembak, Aipda Dirmanto Pade cabang olahraga Catur dan Aipda Aang Andrianto cabang olahraga billiard.

“Harapannya mereka bisa membawa harum nama daerah ini, dan tentunya Polres Banggai,” harapnya.

Selain ikut terlibat sebagai atlet, terdapat sejumlah anggota Polres Banggai juga yang terlibat sebagai juri, pelatih dan manager dalam berbagai cabang olahraga.

BACA JUGA:   Realisasi Peningkatan Jalan Sampaka-Tanah Merah Banggai yang Lamban Dipertayakan Warga

“Jadi ada juga anggota yang telibat sebagai wasit dan manager berbagai cabang olahraga,” bebernya.

Mereka diantaranya, AKP Benny Lauo wasit cabang olahraga Bola Volly, Iptu Teddy Polii SH sebagai wasit Tinju, Ipda Nasruddin SH sebagai pelatih bulu tangkis, Bripka Arfandi Abullah sebagai wasit sepak bola dan Bripka Muh. Bagus sebagai manager billiard.

“Keterlibatan anggota ini sebagai bentuk dukungan Polres Banggai untuk memeriahkan dan mensukseskan event olahraga empat tahunan ini,” pungkas Amin.

BACA JUGA:   Cabor Balap Motor Pembuka Porprov Sulteng di Banggai Hanya Diisi Dengan Set Up

(RED/*)

Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik: Banggai News