BANGGAIDAERAHNEWS

Pemuda Kintom Adukan Perekrutan Tenaga Kerja di DS-LNG ke DPRD Banggai

BANGGAINEWS.COM- Sejumlah pemuda Kecamatan Kintom mendatangi kantor DPRD Banggai, Kamis (15/4/2021). Mereka mengadukan terkait perekrutan tenaga kerja di PT DS-LNG.

Kala itu, kedatangan mereka disambut langsung Ketua Komisi I, DPRD Banggai, Masnawati Muhammad.

Di kesempatannya, Dedi Noho mewakili sejumlah pemuda Kintom mengatakan, bahwa perekrutan tenaga kerja di DS-LNG dinilai tidak seimbang.

BACA JUGA:   Polsek Bulagi Berhasil Ringkus Buronan Tersangka Kasus Korupsi Dari Morowali

Lantas yang lebih disesalkan, ungkap tokoh pemuda yang dikenal vokal itu, instansi teknis dalam hal ini Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Banggai tidak pernah melakukan peninjauan ke lapangan terkait dengan perekrutan tenaga kerja di perusahaan tersebut.

Oleh sebab itu, merekapun meminta DPRD Banggai untuk memfasilitasi dengan menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP). Yaitu dengan menghadirkan sejumlah pihak terkait berkaitan dengan perekrutan tenaga kerja di perusahaan itu.

BACA JUGA:   Mobil Pick Up 'Adu Banteng' di Jembatan Perbatasan Nuhon-Bunta Banggai Berbuntut Kebakaran

Menanggapi hal itu, Ketua Komisi I DPRD Banggai, Masnawati mengatakan, pihaknya siap memfasilitasi apa yang menjadi keinginan sejumlah perwakilan masyarakat Kintom itu.

“Ya, kami siap memfasilitasinya. Dan kami akan segera melakukan koordinasi dengan Ketua DPRD Banggai terkait agenda rapat berikutnya,” ujar politisi Partai Gerindra teloran Dapil II itu. (SOF)

Tinggalkan Komentar