BANGGAIDAERAHNEWS

Safari Ramadhan 2024 Dimulai, Bupati Amirudin: Ini Merupakan Kegiatan Rutin Pemkab Banggai

BANGGAINEWS.COM- Bupati Banggai, Ir. H. Amirudin, MM., AIFO bersama rombongan memulai perjalanan Safari Ramadhan dengan penuh semangat di Masjid Al-Ikhlas, Kecamatan Bunta, pada Selasa (19/3/2024).

Kegiatan Safari Ramadhan yang dipimpin langsung oleh Bupati Amirudin merupakan program kunjungan Bupati Banggai dan rombongan ke berbagai wilayah di kabupaten tersebut selama bulan suci Ramadhan.

Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, memperkuat ikatan sosial, serta memberikan semangat dan keceriaan menyambut bulan penuh berkah.

Sebelum menyampaikan sambutannya, Bupati Amirudin berterima kasih kepada OPD-OPD, Bank Swasta, BPJS Kesehatan dan Stakeholder lainnya yang telah memberikan bingkisan bantuan kepada pengurus Masjid Al-Ikhlas.

BACA JUGA:   Bupati Amirudin Sambut Tim Safari Ramadhan Provinsi Sulteng

“Alhamdulillah pada malam ke-9 ini kita melaksanakan Safari Ramadhan yang dimana ini merupakan malam pertama dari Pemkab Banggai,” tutur Bupati Amirudin.

Lanjutnya, Bupati Amirudin menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan rutin Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banggai untuk melaksanakan Safari Ramadhan, saling bersilaturahmi antara Pemkab Banggai, Pemerintah Kecamatan dan Desa dan seluruh masyarakat se-Kecamatan Bunta.

“Saya juga ingin menyampaikan bahwa tinggal 21 hari kita melaksanakan puasa mari kita menjaga kesehatan, tingkatkan terus iman kita sehingga ketika bulan Ramadhan itu pergi dapat meninggalkan kesan untuk kita semuanya,” ujar Bupati Amirudin.

Pada kesempatan tersebut, Bupati Amirudin memberikan hadiah umroh dari Pemerintah Daerah untuk Imam Masjid Al-Ikhlas Kecamatan Bunta ini atas dedikasinya selama menjadi imam.

BACA JUGA:   Aktivitas PT EDJ Diprotes Warga, Pemkab Banggai Janji Akan Mediasi

Tidak hanya itu, Bupati Amirudin juga telah mengalokasikan dana hibah kurang lebih 400 Juta untuk rumah ibadah yang ada di Kecamatan Bunta.

Setelah bertolak dari agenda Safari Ramadhan, Bupati Banggai bersama rombongan langsung bertandang ke Lapangan SMA 1 Bunta untuk menyaksikan pertandingan Futsal yang diselenggarakan oleh para Alumni sekolah tersebut.

Upaya meningkatkan rasa semangat para pemain juga panitia, Bupati Amirudin turut memberikan support untuk kegiatan futsal tersebut dalam bentuk uang tunai senilai 10 Juta.

Dalam kunjungannya di Kecamatan Bunta malam hari itu, Bupati Banggai dan rombongan bertemu dengan berbagai lapisan masyarakat, termasuk tokoh agama, tokoh masyarakat, dan warga setempat.

BACA JUGA:   Olah TKP Penemuan Mayat di Kebun Maahas Luwuk Selatan Banggai

Kegiatan Safari Ramadhan ini diharapkan dapat memperkuat hubungan antara pemerintah dan masyarakat, serta membangun sinergi yang lebih baik dalam mewujudkan kemajuan dan kesejahteraan bagi Kabupaten Banggai.

Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik: Banggai News