Camat Luwuk dan Staf Gercep Tangani Drainase Mampet Akibat Hujan yang Mengguyur Kota

BANGGAINEWS.COM– Hujan deras yang mengguyur Kota Luwuk dan sekitarnya pada Selasa siang (15/07/2025) menyebabkan luapan air ke badan jalan akibat saluran drainase yang tersumbat.
Menyikapi situasi itu, Camat Luwuk Ridwan T Polopa bersama sejumlah staf, turun langsung ke lapangan untuk menangani persoalan tersebut dengan gerak cepat (Gercep).
Tindakan cepat Camat Luwuk ini terekam dalam sebuah video yang diunggah oleh salah seorang warga di media sosial TikTok.
Dalam video tersebut, tampak Camat dan stafnya berupaya membersihkan saluran air yang tersumbat demi mengurangi genangan dan memperlancar aliran air.
Langkah ini dilakukan sebagai bentuk respon langsung atas keluhan masyarakat yang terdampak genangan air di beberapa titik jalan utama di wilayah Luwuk.
Selain itu, aksi ini juga menunjukkan komitmen Pemerintah Kecamatan (Pemcam) dalam menjaga kelancaran infrastruktur lingkungan, terutama saat musim hujan.
“Ini bagian dari tugas pelayanan kami kepada masyarakat. Ketika ada masalah di lapangan, kami tidak bisa hanya menunggu laporan, tapi harus langsung turun dan bertindak cepat,” ujar Camat Ridwan kepada awak media, siang ini.
Pemcam Luwuk mengimbau warga untuk turut menjaga kebersihan lingkungan, terutama tidak membuang sampah sembarangan yang bisa menyumbat saluran drainase.
(SOF)
Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik: Banggai News