Curah Hujan Tinggi di Luwuk Timur Akibatkan Air Meluap Tutupi Badan Jalan
BANGGAINEWS.COM- Intensitas curah hujan yang cukup tinggi khususnya di wilayah Kecamatan Luwuk Timur, Kabupaten Banggai, telah mengakibatkan air meluap melewati jalan dibeberapa desa yang ada di kecamatan setempat pada Rabu (14/72021) sekitar pukul 23.00 Wita.
Berdasarkan laporan yang diperoleh banggainews.com., beberapa desa di Kecamatan Luwuk Timur yang terkena imbas luapan air. Pertama, Desa Bantayan air meluap di jalan sebatas mata laki namun kendaraan masih bisa lewat.
Kedua Desa Honduhon air meluap sebatas mata kaki dan kendaraan masih bisa melewati jalan. Ketiga, Dusun MPP Wilayah Desa Baya air meluap di jalan sebatas lutut orang dewasa sehingga kendaraan tidak dapat melewati jalan trans Luwuk – Masama.
Dan sampai saat ini, sambung laporan, bahwa hujan masih berlangsung dalam intensitas ringan atau gerimis namun tidak menutup kemungkinan akan terjadi hujan deras mengingat saat ini memasuki puncak musim penghujan.
Beruntung, korban jiwa nihil maupun korban materiil masih nihil.
Adapun tindakan Polsek Luwuk, masih berdasarkan laporan, yaitu telah mendatangi TKP, dan mengatur arus lalu lintas (Lalin), serta menghimbau masyarakat setempat untuk tetap waspada menghadapi musim penghujan saat ini.
Selain itu, Polsek Luwuk juga akan berkoordinasi dengan pihak terkait khususnya BNPB Kabupaten Banggai untuk mengsiagakan personilnya di Wilayah Kecamatan Luwuk Timur mengingat saat ini memasuki puncak musim penghujan di wilayah Kabupaten Banggai.
(RED/*)