BANGGAIDAERAHNEWS

Festival Panen Hasil Belajar Program PGP Digelar Disdikbud, Wabup Banggai: Guru Harus Dihargai & Dikembangkan

BANGGAINEWS.COM- Wakil Bupati Banggai Drs. H. Furqanuddin, MM., menghadiri sekaligus membuka secara resmi acara Festival Panen Hasil Belajar Program Pendidikan Guru Penggerak (PGP) Angkatan 9 Tahun 2024.

Kegiatan dilaksanakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kab. Banggai, Sabtu 27 April 2024, bertempat di Aula BKPSDM Kab. Banggai, Kelurahan Tombang Permai, Kecamatan Luwuk Selatan.

Turut hadir Kepala Balai Guru Penggerak Provinsi Sulteng, Kadis Pendidikan Kab. Banggai bersama jajarannya, Pimpinan Perangkat Daerah Kab. Banggai, Ketua PGRI Kab. Banggai, Para Guru serta Bapak dan Ibu tamu undangan.

BACA JUGA:   190 Lebih Gram BB Sabu 21 Perkara Tipidum Dimusnahkan di Kejari Banggai

Wakil Bupati Banggai H. Furqanuddin membacakan sambutan tertulis Bupati Banggai, antara lain menyampaikan sebagaimana dimaklumi bersama bahwa profesi guru harus dihargai dan dikembangkan sebagai profesi yang bermartabat sebagaimana diamanatkan dalam UU No. 14 Tahun 2005 tentang guru dan dosen.

BACA JUGA:   SKK Migas-JOB Tomori Rutin Partisipasi dalam Sulteng Expo Dapat Apresiasi, Dorong UMKM Daerah & Berkontribusi Terhadap Negara

Dan sebagaimana kita tahu bersama bahwa salah satu episode dari program merdeka, belajar adalah pendidikan guru penggerak, yaitu program pendidikan kepemimpinan bagi guru untuk menjadikan guru sebagai pemimpin dalam Pembelajaran.

Lanjut kata Wabup, kami sangat berbangga pada program pendidikan guru Penggerak, karena sampai saat ini dapat mengawal pelaksanaan program guru Penggerak, dari setiap angkatan yang menyasar Kabupaten Banggai.

“Hal ini sebagaimana Komitmen Pemerintah Daerah dalan mensukseskan program merdeka belajar,” tutup Wabup Furqanuddin.

BACA JUGA:   Kejari Banggai Pastikan Proses Hukum Kasus Dugaan Tipikor Terus Berjalan, Berikut Ini di Antaranya!

Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik: Banggai News