Kapolres dan Forkopimda Banggai Sambut Kedatangan Danrem 132 Tadulako di Bandara Luwuk, Diharap Dapat Meningkatkan Sinergi TNI-Polri
BANGGAINEWS.COM- Kapolres Banggai AKBP Putu Hendra Binangkari, bersama Forkopimda menjemput langsung kedatangan Danrem 132/Tadulako Brigjen TNI Deni Gunawan, SE, di Bandara Syukuran Aminudin Amir, Luwuk, Senin (14/10/2024) jam 11.25 Wita.
Selain Kapolres, turut pula hadir Pjs Bupati Banggai, Sekab, Dandim 1308/LB, Ketua Pengadilan, Kejaksaan, Danposal, Danki C Yonif 714, Dansub POM, serta Perwira Kodim 1308/LB.
“Kedatangan Danrem didampingi Ketua Persit KCK Koorcabrem 132 dari Jakarta transit Makassar menggunakan Batik Air ID6294,” ucap AKBP Putu.
Kedatangan Bapak Danrem 132 / Tadulako di Bandara Luwuk disambut dengan tarian Cakalele dan pemberian hand buket serta kain batik Nambo.
“Dalam rangka kunjungan kerja di wilayah Kodim 1308/LB,” terangnya.
Kapolres berharap dengan kepemimpinan Danrem 132/Tadulako, dapat meningkatkan sinergi TNI-Polri yang sudah lama terjalin dengan sangat baik.
“Kami siapkan pengawalan selama kunjungan Danrem 132 Tadulako di Kabupaten Banggai,” ucap orang Nomor 1 di Polres Banggai ini.
(*)
Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik: Banggai News