BANGGAIDAERAHNEWS

Kapolsek Batui Banggai Berikan Pembekalan kepada Satpam PT KSO Timas Pratiwi

Foto: HUMAS POLRES BANGGAI

BANGGAINEW.COM- Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Batui, IPTU Rudi Dg. Sumbung, memberikan pembekalan kepada satuan pengamanan (Satpam) PT. KSO Timas Pratiwi (KTP) subcon JOB Tomori di Desa Paisubuloli, Kecamatan Batui Selatan, Banggai.

IPTU Rudi menyampaikan kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan profesionalitas para Satpam dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka.

Ia mengatakan dalam kegiatan tersebut disampaikan beberapa materi penting terkait dengan keamanan dan ketertiban dilingkungan perusahaan, serta memberikan arahan mengenai penanganan situasi darurat dan pencegahan tindak kejahatan.

BACA JUGA:   Polres Banggai Razia Tempat Hiburan Malam di Kota Luwuk Banggai

Kapolsek juga menekankan pentingnya sinergi antara Satpam dan aparat kepolisian dalam menciptakan lingkungan kerja yang aman dan kondusif.

“Kerjasama yang baik antara Satpam dan pihak kepolisian sangat krusial dalam menjaga stabilitas keamanan di area perusahaan dan sekitarnya,” ujarnya, Senin (27/1/2025).

BACA JUGA:   Polisi Siap Amankan Imlek di Kabupaten Banggai, juga Minta Peran Aktif Masyarakat untuk Saling Jaga

Ia mengingatkan para Satpam untuk selalu waspada dan siap siaga dalam menghadapi berbagai potensi ancaman, termasuk pencurian di area tersebut.

“Peningkatan patroli rutin dan pemantauan, serta koordinasi yang lebih intensif dengan masyarakat sekitar,” tutupnya.

BACA JUGA:   Polisi Siap Amankan Imlek di Kabupaten Banggai, juga Minta Peran Aktif Masyarakat untuk Saling Jaga

Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik: Banggai News