BANGGAIDAERAHNEWS

Komitmen Nyata Tak Sekadar Janji, Bupati Amirudin Terus Perkuat Pembangunan SDM Spiritual di Banggai

Suasana usai sholat berjamaah di Masjid Kawasan Perkantoran Bukit Halimun, Jumat (14/11/2025). (Foto: SOFYAN TAHA)

BANGGAINEWS.COM- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banggai di bawah kepemimpinan Bupati dua periode, Amirudin terus menunjukkan komitmennya dalam membangun kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) di Kabupaten Banggai.

Tidak hanya dari aspek fisik tetapi juga spiritual. Salah satu wujud nyata komitmen tersebut ialah perhatian khusus terhadap penataan dan peningkatan rumah ibadah di wilayah setempat.

Dua di antaranya yang saat ini menjadi fokus perhatian Pemkab Banggai adalah Masjid Agung An-Nur Luwuk dan Masjid di Kawasan Perkantoran Bukit Halimun Luwuk Banggai.

Kedua masjid tersebut dinilai memiliki peran strategis, baik sebagai pusat kegiatan keagamaan maupun aktivitas sosial masyarakat.

BACA JUGA:   Dorong Penemuan Cadangan Baru Migas, Pemkab Banggai Bersama PT Pertamina EP Gelar Sosialisasi Survey Seismik 2D dan 3D Tedong

Beberapa pejabat Pemkab Banggai kepada awak media ini kompak menyampaikan, bahwa peningkatan sarana rumah ibadah merupakan bagian dari upaya menciptakan lingkungan yang nyaman, bersih, dan representatif. Sehingga jamaah dapat beribadah dengan lebih khusyuk.

“Kita ingin rumah ibadah menjadi pusat pembinaan umat, tempat yang indah, rapi, dan memberi ketenangan bagi masyarakat,” ujar mereka usai melaksanakan sholat berjamaah, Jumat (14/11/2025) tadi.

Bersama mereka menambahkan, perhatian terhadap Masjid Agung An-Nur dan Masjid Halimun bukan hanya soal renovasi fisik semata.

Akan tetapi juga bagaimana keberadaan kedua masjid dapat menjadi ruang penguatan karakter dan spiritual masyarakat Banggai.

BACA JUGA:   Jaga Keseimbangan Pembangunan & Kelestarian Lingkungan, Pemkab Banggai Susun RISPAL

Pemkab Banggai komitmen memastikan fasilitas keagamaan terus diperbaiki seiring dengan meningkatnya kebutuhan jamaah.

Saat ini Pemkab Banggai terus merealisasikan tahapan penataan lanskap, perbaikan area wudhu, peningkatan kualitas interior, hingga penguatan fasilitas pendukung lain yang menunjang aktivitas ibadah dan kegiatan sosial keagamaan.

Sejumlah tokoh agama dan masyarakat memberikan apresiasi atas perhatian Bupati Amirudin yang dinilai konsisten dalam mendukung pengembangan fasilitas keagamaan.

Mereka berharap peningkatan sarana ibadah tersebut dapat memperkuat kehidupan religius, sekaligus menjadi kebanggaan masyarakat Banggai.

BACA JUGA:   Satgas Pengendalian Harga Beras Cek Harga & Stok di Luwuk Banggai, Mayoritas Sesuai HET

Dengan sejumlah upaya Pemkab Banggai tersebut, sebagian besar masyarakat Banggai turut mendoakan agar Banggai menjadi daerah menjadi negeri yang Baldatun Thayyibatun wa Rabbun Gafur. Negeri yang penuh keberkahan dan rakyatnya sejahtera.

Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik: Banggai News