NEWSOLAHRAGA

Mitra Buana Cup 2022, Persaib Libas Tornado FC 4-0

BANGGAINEWS.COM- Persaib berhasil meraih tiga poin penuh di laga penyisihan Grup C Mitra Buana Cup 2022. Tiga poin tersebut diperoleh setelah mereka berhasil melibas Tornado FC dengan skor 4-0 di lapangan sepakbola Wira Buana, Kelurahan Lempek Baru, Kecamatan Nambo, Senin (16/5/2022) sore.

Empat gol Persaib FC dicetak Fandi Adjali, Inal Sutaryo, Ain Lahiya dan Anggi Lahiya.

Dengan hasil ini, Persaib Sayambongin semakin terbuka jalan untuk lolos ke babak perempat final. Pada laga selanjutnya, Tisen Sutaryo dan kawan-kawan akan melawan Nambo Bossa Jr, Jumat 20 Mei 2022.

BACA JUGA:   Polsek Bulagi Berhasil Ringkus Buronan Tersangka Kasus Korupsi Dari Morowali

Seusai laga, pelatih Persaib, Yanto Sutaryo mengapresiasi anak asuhnya dan puas dengan kemenangan telak ini. “Pemain telah bekerja keras pada pertandingan ini. Selanjutnya kami fokus melawan Nambo Bossa Jr, kami tentu ingin meraih kemenangan dan lolos perempat final sebagai juara grup,” ujarnya.

BACA JUGA:   Perhatian! Keluarga Korban Kecelakaan di Halimun Harap Sopir Truk Sampah di Hukum Berat, Ini Alasannya!

Pelatih yang merupakan mantan pemain Mutiara Nambo tersebut menambahkan kalau dirinya memang sangat mengandalkan kolektivitas tim, baik ketika bertahan maupun menyerang.

“Permainan sepak bola yang saya inginkan memang mengandalkan semua pemain, jadi tidak harus mengandalkan penyerang untuk mencetak gol. Bek pun tidak hanya bertahan dan striker menyerang saja. Semua posisi bisa mencetak gol,” tutup Yanto.

BACA JUGA:   Mayat Pria Asal Toili Ditemukan di Batui Selatan Banggai, Berikut Dugaan Sementara Sebab Kematian!

(KAL)

Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik: Banggai News