BANGGAIDAERAHNEWSPILKADAPOLITIK

Ironi, Tak Hanya APK Paslon AT-FM Tapi Fasilitas Publik di Banggai Dirusak OTK

APK Paslon AT-FM dan Fasilitas Publik yang diduga dirusak OTK di Banggai. (Foto: IST)

BANGGAINEWS.COM- Meski alat peraga kampanye (APK) mandiri pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Banggai nomor urut 1, Amirudin Tamoreka dan Furqanuddin Masulili (AT-FM) terpasang di tempat yang memang dibolehkan dan tidak melanggar ketentuan aturan.

Namun, ironinya APK yang tujuannya untuk mensosialisasikan Paslon tersebut kepada para pemilih. Seperti yang tersebar di wilayah Kecamatan Luwuk Utara, Kabupaten Banggai, Provinsi Sulteng. Diduga dirusak orang tidak dikenal (OTK). Bahkan perusakannya sudah terjadi dua kali.

BACA JUGA:   Dugaan Pelanggaran Netralitas, Kabag Tapem dan 24 Camat di Banggai Dilapor ke BKN

Hal itu berdasarkan pantauan awak media pada Rabu (06/11/2024) malam tadi.

Di mana meskipun APK Paslon AT-FM yang dipasang awal terlihat rusak atau tersobek. Sudah sempat diperbaiki. Namun ternyata kini telah rusak kembali.

Perilaku OTK itu tentu saja sangat disesalkan warga. Utamanya yang memang sudah bersimpati terhadap Paslon tersebut.

Apalagi tidak hanya APK Paslon tersebut yang ternyata dirusak. Namun, termasuk juga fasilitas publik yang telah dibangun di pusat kota. Seperti Taman Alun-alun Kota Luwuk di Kelurahan Karaton, Kecamatan Luwuk.

BACA JUGA:   Banggai Jadi Salah Satu Tilok Ujian SKD CPNS 2024 dengan Persiapan Matang, Pelamar asal Balut Gabung

Salah satu dari sekian banyak program pembangunan yang menjadi karya AT-FM turut dirusak OTK. Yaitu meskipun lampu taman yang sebelumnya terlihat kerap padam. Kemudian sudah sempat menyala, termasuk huruf timbulnya yang dirusak sudah diperbaiki.

Namun, kini selain lampu beberapa huruf sudah padam. Huruf timbul khususnya huruf K sudah rusak kembali.

Menyikapi hal itu wajar kemudian sebagian besar warga Kabupaten Banggai sangat berharap, agar pihak instansi berwenang bisa lebih proaktif dan menindak tegas. Sehingga, bisa memberikan efek jera terhadap pelaku.

BACA JUGA:   Panji, Legislator Muda Partai Golkar Dapat Sambutan Hangat dari Kalangan Milenial di Banggai

Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik: Banggai News