Tug Boat PT BM VI ‘Kencing’ Solar ke Dua Unit Mobil Tangki Transportir/Supplier BBM di Luwuk Banggai

BANGGAINEWS.COM- Salah satu tug boat atau kapal penarik tongkang yang melakukan pemuatan ore nikel di Jetty PT Penta Dharma Karsa (PDK) berbendera perusahaan PT Buana Marine (BM) VI diduga berkonspirasi dengan salah satu pengusaha transportir/supplier bahan bakar minyak (BBM) di Kabupaten Banggai.
Pasalnya, tug boat perusahaan tersebut melakukan praktik ilegal ‘kencing’ solar ke dua unit mobil tangki. Masing masing mobil tangki berbendera perusahaan PT Sulawesi Jaya Sakti (SJS) dan PT Ronald Jaya Energi (RJE), yang berlabuh di Jetty PT Prima Dharma Karsa, Sabtu malam (09/09/2023) sekira pukul 23.03 WITA.
Dan saat itu terlihat pula mobil panther warna silver pengawal dua unit mobil tangki tersebut dengan plat nomor polisi DN 1x2x EA.
Salah satu Driver Mobil Tangki yang sempat diberhentikan di tengah Desa Siuna, Kecamatan Pagimana, Kabupaten Banggai, Sulteng, usai mengisi BBM di Jetty PT Prima pada Sabtu malam tersebut.
Saat itu, ia hanya menyatakan, jika big bos mereka mengikuti di belakang menggunakan mobil panther.
Hanya saja, mobil panther dimaksud saat berusaha diberhentikan guna dikonfirmasi. Meski sempat berjalan pelan, namun tidak sampai berhenti. Justru kembali tancap gas arah balik ke Luwuk Banggai
Oleh sebab itu, diduga ada yang tidak beres dan hendak disembunyikan dari publik.
Nomor handphone (HP) salah satu orang perusahaan mobil tangki dimaksud, 082x 92×0 5×28 yang berusaha dikonfirmasi melalui pesan maupun sambungan telephone WhatsApp (WA) terkait hal itu. Hingga berita ini ditayangkan belum membalas atau merespon.
(SOF)
Dapatkan informasi lainnya di Googlenews, klik: Banggai News