Update Covid-19 di Banggai, ODP Bertambah Satu Orang Asal Luwuk Timur
BANGGAINEWS.COM- Orang Dalam Pemantauan (ODP) di Kabupaten Banggai yang dalam beberapa hari sebelumnya bertahan pada jumlah 33 orang, akhirnya per hari ini ODP telah bertambah satu orang yang baru menjadi 34 orang. Hal ini berdasarkan laporan Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Banggai per tanggal 25 April 2020 yang dibagikan Juru Bicara (Jubir), Nurmasita Datu Adam, Sabtu (25/4/2020) pukul 12.05 Wita.
Dijelaskan, ODP 34 orang terdiri dari ODP baru, 1 orang. ODP naik PDP, 4 orang. ODP lama, 3 orang (sementara dalam pemantauan). ODP sehat baru, 1 orang. ODP sembuh lama 25 orang. Sehingga, total ODP sembuh 26 orang. Yaitu setelah selesai dilakukan pemantauan 14 hari dan dinyatakan sehat oleh Tim Medis.
Selain itu, terkait yang dilakukan Tim Gugus Tugas Covid Covid-19. Tim Gugus Tugas Puskesmas Simpong yang melakukan pemeriksaan di Asrama Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM). Jumlah Orang Dalam Risiko (ODR) yang dipantau dalam beberapa hari sebelumnya, 25 orang. Kini telah berkurang satu orang. Sehingga, jumlah ODR yang dipantau tersisa 24 orang.
Saat ditanya apakah ODP baru satu orang adalah yang naik dari yang sebelumnya ODR 25 orang di Asrama BKPSDM? Kata Jubir Nurmasita, bukan.
Jumlah ODR yang sebelumnya 25 orang, ia membenarkan, memang sudah keluar dari Asrama satu orang karena sudah sembuh. Sehingga tersisa 24 orang. Lantas ODP satu yang baru tepatnya dari Kecamatan apa? Ungkapnya, dari Kecamatan Luwuk Timur.
“Iya pak, ODP baru dari kecamatan luwuk timur,” demikian kata Jubir Nurmasita kepada awak media ini, Sabtu malam tadi.*SOF